Apakah Aplikasi Tembus Pandang Asli untuk Android Baju Benar-benar Ada?

  • Whatsapp

Seiring dengan perkembangan zaman, smartphone memiliki beragam fitur yang terbilang semakin canggih dari zaman ke zaman. Tidak hanya dari sensor smartphone dan layarnya yang semakin bagus, kamera pun juga tak luput dari perkembangan smartphone.

Pada awalnya, kamera pada smartphone hanya terdapat 1 buah saja. Namun lambat laun, jumlah kamera pada smartphone bertambah banyak. Mulai dari 2, 3, 4, hingga 5 buah kamera dapat dipasang pada sebuah smartphone.

Read More

aplikasi tembus pandang asli untuk android baju

Kamera-kamera tersebut biasa meliputi kamera utama, kamera telephoto, ultra-wide, micro, dan depth. Setiap jenis kamera yang telah disebutkan memiliki fungsi serta kegunaan yang berbeda-beda.

Berbicara mengenai kamera, bagi kamu yang masih ingat pada awal-awal Android masuk ke Indonesia, pasti tidak asing dengan yang aplikasi tembus pandang atau yang disebut dengan “aplikasi x-ray”, bukan? Kali ini, kami akan membahas tentang aplikasi tembus pandang asli untuk android baju ini.

Apa Itu Aplikasi X-ray?

Aplikasi x-ray merupakan aplikasi yang diklaim memiliki fungsi layaknya sinar x (x-ray). Dan dengan aplikasi tersebut, diklaim dapat melihat tembus baju hingga tulang manusia, layaknya sinar x yang terdapat pada kedokteran.

Aplikasi ini pernah menjadi trend di tengah masyarakat pada saat awal-awal kemunculan Android. Pada saat itu, memang tengah beredar berbagai macam aplikasi yang diklaim dapat melakukan hal yang terbilang luar biasa. Mulai dari melihat tembus pandang, mengendalikan TV selayaknya remot TV, bahkan mendeteksi dan melihat hantu.

Apakah Aplikasi X-ray Memang Ada?

Memang sedikit mengecewakan, tapi tidak dapat dipungkiri lagi bila jawabannya adalah TIDAK ADA. Mengapa? Salah satu alasannya adalah tidak adanya hardware yang mumpuni.

Secara umum, sinar x menggunakan radiasi elektromagnetik yang dapat digunakan untuk melihat tembus pandang hingga ke tulang manusia. Akan tetapi, sampai saat ini sinar x hanya dapat dipancarkan oleh alat-alat khusus yang dapat ditemui di dunia kedokteran yang sampai saat ini tidak dapat ditemui di hardware smartphone.

Selain itu juga, sinar x hanya dapat digunakan untuk melihat tulang manusia dan mengambil gambarnya dalam skala hitam-putih. Hal ini justru berbeda dengan yang terdapat pada aplikasi x-ray yang terdapat di Play Store, di mana tulang yang terlihat memiliki warna yang bermacam-macam.

Hal yang sama juga berlaku pada aplikasi tembus pandang baju. Aplikasi tersebut diklaim dapat melihat pakaian dalam dari orang lain dengan cara mengarahkan kamera smartphone ke arah seseorang.

Akan tetapi, hal tersebut tentu tidak mungkin terjadi di dunia nyata. Setidaknya untuk saat ini. Melihat tembus pandang hingga ke baju dalamnya adalah hal yang hanya ada di film-fim sci-fi. Selain itu, melihat pakaian dalam adalah hal yang tidak baik dan merupakan tindakan kriminal, bukan?

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan yang telah kami paparkan, tentu aplikasi tembus pandang asli untuk android baju adalah aplikasi palsu yang biasa digunakan untuk bermain-main.

Saat ini, teknologi melihat tembus pandang berbekal smartphone hanya ada di film-film saja. Bahkan, teknologi sinar x yang kita kenal untuk foto rontgen pun tidak terdapat di smartphone.

Meskipun demikian, bukan berarti teknologi tersebut tidak akan ada. Teknologi selalu berkembang setiap saat. Sehingga, ada kemungkinan bila teknologi seperti itu akan hadir di masa depan. Sehingga, suatu saat kita tidak perlu menggunakan aplikasi-aplikasi yang iseng dibuat di Play Store tersebut bila ingin melihat tembus pandang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *