Bukan hal yang rahasia lagi jika hasil foto kamera iPhone lebih bagus daripada kamera pada smartphone android. Kini pengguna Android bisa menggunakan aplikasi kamera iPhone untuk android agar hasil foto lebih bagus. Ternyata terdapat beberapa alasan mengapa kamera iPhone lebih bagus daripada kamera handphone android.
Daftar Isi
Sensor Kamera
Sensor kamera pada iPhone lebih besar meskipun resolusi kebanyakan ponsel iPhone sebesar 12Mp. Semakin besar sensor kamera, gambar yang dihasilkan juga akan semakin bagus. Apple selaku perusahaan pembuat iPhone selalu memperbesar sensor kamera untuk setiap seri yang baru.
Ukuran Aperture
Aperture merupakan tingkat sensitivitas pada kamera terhadap cahaya yang masuk. Semakin besar ukuran aperture akan membuat kamera menangkap gambar dengan kualitas yang lebih bagus. Aperture pada iPhone ada yang f2.4 tele dan f1.8 wide angle yang lebih besar daripada kamera Android.
Teknologi Kamera
Apple lebih leluasa untuk melakukan pengembangan dan peningkatan teknologi untuk iPhone. Hal ini karena Apple menggunakan sistem operasi buatan sendiri sehingga dianggap eksklusif. Maka tidak heran jika kamera iPhone setiap seri selalu mengalami peningkatan kualitasnya tanpa perlu memasang aplikasi kamera jernih.
Flash Kamera
Flash kamera pada iPhone menggunakan format True Tone yang dapat menghasilkan 100 variasi warna sehingga bisa menyesuaikan dengan sumber cahaya. Untuk Flash pada iPhone juga berbeda dari kamera smartphone pada umumnya. Kamera iPhone bisa menghasilkan foto bagus meskipun di malam hari dan bisa menghasilkan skin tone natural.
Sistem Stabilisasi Optik
iPhone memiliki sistem stabilisasi optik yang khusus yang dapat bergerak lebih cepat saat menangkap sebuah objek. Sistem khusus ini juga memungkinkan Apple untuk melakukan eksperimen untuk membuat berbagai seri iPhone.
Pengguna Android tidak perlu khawatir jika ingin mendapatkan foto bagus karena bisa menggunakan aplikasi kamera iPhone untuk Android berikut ini.
Cameringo Lite
Cameringo Lite menyediakan berbagai macam filter dan efek seperti reto, ultrawide, lomo, dan fisheye. Dengan aplikasi ini pengguna bisa membuat foto dengan model little planet menggunakan stereografis. Pengguna Android dengan sistem 4.3 dan di atasnya bisa menggunakan aplikasi ini untuk menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Camera FV-5 Lite
Aplikasi kamera iPhone untuk selfie pengguna Android berikutnya adalah Camera FV-5 Lite. Terdapat fitur yang sangat lengkap pada aplikasi ini, seperti white balance, modus fokus, dan kompensasi eksposur. Pengguna Android yang menyukai fotografi bisa menggunakan aplikasi ini untuk hasil maksimal hanya dengan ukuran 5.6 MB.
Footej Camera 2
Footej Camera 2 sudah memiliki pengguna hingga jutaan orang. Dengan aplikasi ini foto atau video akan berkualitas tinggi dengan tampilan yang sederhana dan memudahkan pengguna. Selain itu terdapat fokus pencahayaan dari zona berbeda, kontrol kecepatan rana, dan berbagai fitur lain yang menjadi kelebihan aplikasi ini.
Protake
Cara membuat kamera Android seperti iPhone selanjutnya adalah dengan mengunduh aplikasi Protake. Dengan adanya pilihan frame rate di setiap resolusi video, pengguna dapat menghemat penyimpanan. Aplikasi ini sudah banyak digunakan termasuk oleh para vlogger.
OS13 Camera
Pengguna Android dengan sistem 4.3 dan di atasnya bisa merasakan berbagai fitur dan efek pada aplikasi OS13 Camera. Terdapat white screen flash untuk kamera depan yang mampu memenuhi kebutuhan cahaya untuk hasil selfie lebih baik. Selain itu, terdapat banyak fitur untuk edit foto seperti menambah doodle dan teks, mengubah kontras dan format, dan lain sebagainya.
Pengguna Android tidak perlu kebingungan untuk mendapatkan foto layaknya tangkapan ponsel iPhone. Dengan berbagai aplikasi kamera iPhone untuk Android di atas foto yang dihasilkan akan bagus dan berkualitas.