Kebutuhan komunikasi akhir-akhir ini membuat banyak produk smartphone berusaha mengembangkan inovasi terbaiknya lewat produk-produk terbaru yang diluncurkan. Tidak terkecuali produk besutan VIVO yang baru-baru ini dirilis dalam bentuk spesifikasi VIVO Y33S. Sebagai salah satu smartphone android favorit masyarakat di tanah air, tentu saja kali ini VIVO berusaha memberikan fitur-fitur terbaiknya tetap dengan harga yang cukup terjangkau. Jika tertarik lebih lanjut untuk memperoleh produk yang satu ini, ada baiknya sempatkan waktu untuk melihat informasi tentang spesifikasi dan detil fiturnya berikut di bawah ini.
Spesifikasi VIVO Y33S | |
Berat | 182gr |
Dimensi | Panjang 16.43cm x lebar 7.61cm x tebal 0.8cm |
Network | GSM/WCDMA/TD-LTE/LTE FFD |
Ukuran Layar | 6.58″ |
Resolusi Layar | 2400×1080 (FHD+) |
Kapasitas Baterai | 5000 mAh |
Processor | CPU Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55) GPU Mali G-52 MC2 |
RAM | 8GB |
Penyimpanan | 128GB |
Konektivitas | WiFi dan Bluetooth |
Webcam | Kamera utama 50MP Kamera depan 16MP |
Port | Jack Earphone 3.5mm Kabel USB Tipe C |
Audio | Audio Bluetooth Speaker |
Harga | Rp. 3.399.000,00 |
Melihat informasi spesifikasi di atas, cukup jelas bahwa kali ini VIVO memang tidak main-main dalam meluncurkan produknya. Meskipun merek ini memang dikenal sebagai salah satu smartphone android dengan harga terjangkau, namun sematan spesifikasinya cukup mumpuni. Terbukti dari harga yang hanya 3 juta rupiah saja, rupanya di dalam smartphone VIVO Y33S ini terdapat beberapa fitur canggih yang menarik. Lebih lengkapnya seperti yang dibahas berikut ini.
Spesifikasi VIVO Y33S
Dari sisi ketajaman gambar, dapat terlihat bahwa smartphone android milik VIVO ini mengusung resolusi yang cukup tinggi dibanding biasanya, yaitu mencapai 2400×1080 plus dengan kualitas FHD plus. Artinya tampilan layar memiliki resolusi yang cukup tinggi dan nyaman untuk digunakan. Pikselnya lebih jelas dan tentunya dibantu oleh RAM sebesar 8GB, smartphone ini termasuk cocok dipakai untuk sejumlah permainan online. Apalagi grafisnya juga sudah mendukung performa grafis yang cukup baik. Maka dengan harga yang sangat terjangkau, smartphone ini dirasa lebih dari cukup.
Jika melihat fitur penyimpanan juga tidak kalah menarik untuk dipertimbangkan. Kebanyakan smartphone memilih kapasitas 64GB untuk di range harga kurang dari 5 juta rupiah. Namun berbeda untuk smartphone milik VIVO ini. Dengan kapasitas 128GB pastinya cukup besar untuk menyimpan aneka macam aplikasi hingga file foto dan video. Belum lagi kameranya dibesut dengan resolusi yang sangat tinggi, untuk kamera utama bahkan mencapai 50MP. Rasanya sulit mencari pembanding yang setara untuk smartphone android semurah ini.
Dilihat dari sisi desain juga tidak mengecewakan. Beratnya cukup ringan dibandingkan smartphone yang lain. Inilah yang sering menjadi keunggulan VIVO dimana smartphone besutannya cukup ringan untuk dibawa kemana-mana. Sehingga lebih fleksibel digunakan untuk kebutuhan komunikasi, baik dibawa di dalam tas atau sekedar disematkan di saku baju. Warnanya juga elegan dan tampilannya secara keseluruhan masih cukup menarik dan tidak membosankan.
Secara umum smartphone yang satu ini memang layak diacungi jempol. Dilihat secara seksama memang spesifikasi VIVO Y33S ini dirasa tidak akan mengecewakan, sehingga tentu layak menjadi pertimbangan. Bukan hanya menyasar kalangan pelajar atau kelas menengah ke bawah saja, tapi smartphone ini masih cocok digunakan untuk para pekerja dan pebisnis awam. Dengan kecanggihan fitur yang disematkan di dalam smartphone tersebut, tentu sangat puas mengingat harganya sangat bersahabat. Ditambah jaminan garansi resmi dari VIVO Indonesia, pastinya tidak perlu ragu untuk memutuskan membeli produk tersebut.